LPPM Uninus Lakukan Penandatanganan Kontrak dengan Ketua Tim Pengabdian Masyarakat Batch 2 Tahun Anggaran 2024
LPPM Uninus Lakukan Penandatanganan Kontrak dengan Ketua Tim Pengabdian Masyarakat Batch 2 Tahun Anggaran 2024
Thu, 5 September 2024 2:51
91e6cb88-c01c-4905-adef-955a6812a33d

Bandung, lppm.uninus.ac.id/Salah satu bentuk tri dharma perguruan tinggi adalah pengabdian kepada masyarakat (PKM). Demikian bahwa pengabdian kepada masyarakat adalah salah satu kewajiban bagi seluruh civitas akademika untuk berkontribusi bagi negeri. Pengabdian kepada masyarakat merupakan elemen dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Elemen tersebut menjadi aksi dari keterlibatan perguruan tinggi dalam pembangunan dan menghilangkan isolasi dunia akademik terhadap persoalan masyarakat. Kini, melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Islam Nusantara melakukan Penandatanganan Kontrak Pengabdian Batch 2 Tahun Anggaran 2024 pada hari Kamis, 05 September 2024 di Ruang Rapat Gd. Rektorat Lt. 1 Universitas Islam Nusantara.

Acara tersebut diawali sambutan oleh Wakil Rektor 3 Bidang Riset, Pengabdian Masyarakat, Penjaminan Mutu dan Kerjasama, Ahmad Muhammad Ridwan Saeful Hikmat, S.Si., S.H., M.H, berlanjut sambutan oleh Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Islam Nusantara, Dr. Ahmad Khori, M.MPd., M.Pd.I. Turut hadir dalam acara tersebut, Katua Tim Hibah Pengabdian Masyarakat Ir. Iwan Satrio Nugroho, M.M beserta tim dan Ketua Hibah Prototype, Dr. Okke Rosmaladewi, M. Pd beserta tim. Selain itu turut hadir, para staff tenaga kependidikan LPPM.

Pada acara tersebut, Wakil Rektor 3 Bidang Riset, Pengabdian Masyarakat, Penjaminan Mutu dan Kerjasama, Ahmad Muhammad Ridwan Saeful Hikmat, S.Si., S.H., M.H menyampaikan dalam sambutannya:

“Capaian yang didapatkan oleh Universitas Islam Nusantara dalam bidang riset ini harus terus ditingkatkan dan Wakil rektor bidang 3 juga mengharapkan kedepannya akan ada lebih banyak lagi penelitian-penelitian yang mendapatkan hibah”.Pungkasnya.

Berlanjut, sambutan dari Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Islam Nusantara, Dr. Ahmad Khori, M.MPd., M.Pd.I. menyampaikan terkait dengan layanan LPPM untuk menunjang kebutuhan pengabdian dan penelitian di lingkungan Universitas Islam Nusantara, diantaranya membahas tentang optimalisasi website LPPM dan Jurnal Internal Universitas Islam Nusantara;

“Terkait pengembangan website LPPM yang terus diupayakan dan dimaksimalkan untuk menunjang kebutuhan pengabdian dan penelitian di lingkungan Universitas Islam Nusantara. Selain itu, terkait dengan jurnal internal kampus, pekan lalu telah sebanyak 7 jurnal telah dilakukan pengusulan akreditasi dan menyusul jurnal-jurnal internal lainnya”. Pungkasnya.

Adapun proses penandatanganan kontrak dilakukan dilakukan dengan 2 (dua) sesi, pertama penandatanganan hibah pengabdian kepada masyarakat oleh Ir. Iwan satrio Nugroho, M.M. dan penandatanganan hibah prototype oleh Dr. Okke Rosmaladewi, M.Pd. Diakhiri dengan simbolis penyerahan Wakil Rektor 3 kepada Ketua Tim Hibah Pengabdian Kepada Masyarakat Batch 2 dan simbolis penyerahan Kepala Lembaga Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) kepada Ketua Tim Hibah prototype.

Dengan adanya penandatanganan kontrak ini, Universitas Islam Nusantara berkomitmen untuk terus meningkatkan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Uncategorized

Komentar

Tidak ada komentar

Tulis Komentar

Artikel Lainnya

”Membanggakan ! Uninus Raih Pendanaan Program Kosabangsa Tahun Anggaran 2024 !
Bandung – lppm.uninus.ac.id/. Universitas Islam Nusantara berhasil meraih pen...
Thu, 5 September 2024 | 2:18
Hello world!
Mon, 4 December 2023 | 8:32
Kuliah? Kesini aja...
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Integer gravida arcu...
Fri, 14 July 2023 | 11:58
Bikin Website Pakai WP itu Mudah
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Quisque consequat ex...
Thu, 13 July 2023 | 12:36